NEW!Incredible offer for our exclusive subscribers! Read More
BeritaDaerah

Meneladani Gagasan K.H. Ahmad Dahlan, IMM A.K. Anshori Luncurkan ISDEKRE Edisi Perdana

1 Mins read

SEJUK.ID – Pimpinan Cabang Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (PC IMM) A.K. Anshori melalui Bidang Riset dan Pengembangan Keilmuan menggelar kegiatan literasi berbasis diskusi bertajuk ISDEKRE (Institut Depan Sekre) episode pertama. Acara ini digelar di depan Sekretariat PC IMM A.K. Anshori dan diikuti oleh kader dari berbagai komisariat pada Senin (4/8/2025).

Diskusi perdana ini mengusung tema “Menakar Konstruksi Bangsa Indonesia dari Sudut Pandang K.H. Ahmad Dahlan” dan menghadirkan narasumber mahasiswa internasional, Immawan Ahmad Hukam Mujtaba, S.Pd., dari Ahlul Bayt International University Tehran, Jurusan Sejarah Peradaban dan Kebudayaan Islam.

Acara dibuka langsung oleh Ketua Umum PC IMM A.K. Anshori, Immawan Zunifan Arif Nugroho, S.Pd. Dalam sambutannya, ia menegaskan pentingnya membangun budaya keilmuan dan riset di kalangan kader.

“Harapan saya melalui kegiatan ini adalah tumbuhnya kebiasaan intelektual yang menunjang kompetensi kader di PC IMM A.K. Anshori,” ujar Zunifan.

Dalam sesi pemaparan, Ahmad Hukam Mujtaba mengajak peserta untuk meneladani semangat progresif K.H. Ahmad Dahlan dalam berpikir dan bergerak.

“Kyai Dahlan selalu berpikir progresif, baik untuk Muhammadiyah maupun bangsa Indonesia. Maka sebagai kader IMM, kita harus mengikuti apa yang beliau teladankan,” tegasnya.

Bidang Riset dan Pengembangan Keilmuan PC IMM A.K. Anshori berharap ISDEKRE akan terus berlanjut ke episode-episode berikutnya dengan topik yang lebih menarik dan pemateri yang inspiratif, guna menumbuhkan habit intelektual kader IMM secara berkelanjutan. (*)

Penulis Daffa Fahri Zain. Editor Fathan Faris Saputro.

Baca Juga:  Uhamka Edukasi Pencegahan Penyakit Kardiovaskuler untuk Pendidik

1077 posts

About author
Penulis buku Dahsyatnya Surah Yusuf: Strategi Hidup dari Seorang Nabi (2025), Kenapa Harus Berubah? Karena Tuhan Sesayang Itu (2024), dan Luwesitas IMM (2023). Akun IG : iamfaris.28
Articles
Related posts
BeritaDaerah

SUMU Bogor Raya Gelar Musyawarah Kerja Perdana, Rintis Pendirian Koperasi Syariah

1 Mins read
SEJUK.ID – Serikat Usaha Muhammadiyah (SUMU) Bogor Raya menggelar Musyawarah Kerja Perdana pada Ahad (4/1/2026) di ruang pertemuan PT Mandalaya Energy Indonesia,…
BeritaDaerah

Cetak Kader Advokasi Berbasis Riset, PC IMM A.K. Anshori Purwokerto Sukses Gelar Perkaderan Nasional

2 Mins read
SEJUK.ID – Pimpinan Cabang Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (PC IMM) A.K. Anshori Purwokerto resmi menutup rangkaian kegiatan Darul Arqam Madya Nasional (DAMNas) dan…
BeritaDaerah

Raker KKMI Balen 2026 Teguhkan Komitmen Peningkatan Mutu Madrasah

1 Mins read
SEJUK.ID – Rapat Kerja (Raker) Kelompok Kerja Madrasah Ibtidaiyah (KKMI) Kecamatan Balen Tahun 2026 digelar pada Ahad (21/12/2025), di Visit Room RM…
Power your team with InHype

Add some text to explain benefits of subscripton on your services.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *