BeritaDaerah

Kirab Wisuda SMPM 13 Campurejo: Momen Kebanggaan dan Harapan untuk Masa Depan

1 Mins read

SEJUK.ID – SMP Muhammadiyah 13 Campurejo, Kecamatan Panceng menggelar acara purna siswa dan wisuda di halaman sekolah pada hari Selasa (11/6/2024). Acara tersebut diawali dengan kirab wisudawan dan wisudawati, menciptakan suasana penuh khidmat dan kebanggaan bagi para siswa, orang tua, serta seluruh sivitas akademika.

Kirab dimulai pukul 08.00 WIB dengan total 42 siswa dari kelas 9A dan 9B yang mengenakan pakaian wisuda lengkap. Mereka berbaris rapi menuju kursi wisudawan, memancarkan kebahagiaan dan rasa syukur atas pencapaian mereka setelah menempuh pendidikan selama tiga tahun di SMPM 13 Campurejo.

Wali Kelas 9A, Farihah, dan Wali Kelas 9B, Sofiya, membuka acara dengan menyampaikan ucapan selamat dan sukses kepada seluruh siswa. Farihah dalam sambutannya menyatakan, “Selamat kepada para siswa kelas 9 SMPM 13 Campurejo yang telah menyelesaikan seluruh kegiatan belajar mengajar. Semoga ilmu yang didapatkan selama ini bermanfaat bagi masa depan kalian,” tuturnya.

Sofiya melanjutkan dengan harapan bahwa para siswa dapat melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi dengan penuh semangat dan tekad. “Dengan mengucap bismillah, semoga anak-anak dapat melanjutkan sekolah ke jenjang yang lebih tinggi sesuai dengan pilihan terbaik. Semoga senantiasa sukses dalam menyongsong sekolah yang baru,” ungkapnya.

Acara kirab diikuti dengan prosesi wisuda yang diisi dengan pemberian penghargaan kepada siswa berprestasi dan penyerahan sertifikat kelulusan. Para siswa tampak antusias dan bersemangat, menerima penghargaan atas usaha dan kerja keras mereka selama ini.

Selain itu, pihak sekolah juga memberikan apresiasi khusus kepada para guru dan staf yang telah mendampingi siswa-siswi dalam perjalanan akademik mereka. Kepala sekolah menyampaikan terima kasih atas dedikasi dan kerja keras seluruh staf pengajar yang telah mendukung proses pembelajaran dengan sepenuh hati.

Mengakhiri acara, Farihah dan Sofiya berpesan kepada para wisudawan untuk tetap semangat belajar dan meraih berbagai prestasi di masa depan. “Harapannya, semua siswa yang diwisuda tetap semangat belajar, raih berbagai prestasi, dan jaga nama baik kedua orang tua, almamater, serta bapak ibu guru,” ujarnya. (*)

Reporter Ma’in. Editor Fathan Faris Saputro.

780 posts

About author
Pemuda yang senang belajar dan berbagi dengan sesama.
Articles
    Related posts
    BeritaNasional

    Rakernas Lazismu Resmi Ditutup, Target Penghimpunan ZISKA Sebesar 610 Miliar

    1 Mins read
    BeritaDaerah

    Meriah, PDM Depok Gelar Puncak Milad ke-112 Muhammadiyah

    1 Mins read
    BeritaNasional

    Lima Kantor Lazismu Siap Implementasikan Program Kampung Berkemajuan

    1 Mins read

    Tinggalkan Balasan

    Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *